Nongkrong di AKASA Kintamani Coffee dengan Racikan Kopi Kintamani Berkualitasnya


Nongkrong dan berfoto dengan pemandangan Gunung Batur dan Danau Batur di kafe hits Kintamani; salah satu target berwisata ke Bali belakangan ini. Kafe dan kedai kopi kekinian yang tumbuh subur di sepanjang jalan Penelokan, jadi alasan kuat untuk bermain ke Kintamani, daerah yang berada di dataran tinggi Bali itu. Selain menawarkan beragam menu kopi, juga makanan dan minuman lainnya yang disajikan ala timur hingga barat; kedai-kedai itu pun bersaing menawarkan suasana.

akasa kintamani coffee, kafe hits di kintamani, tempat ngopi asyik di kintamani, cafe hits di kintamani
View Gunung Batur dan Danau Batur dari kedai yang saya lupa namanya 😉

Kalau jalan pagi-pagi, kita bisa sarapan bubur Bali yang enak di dekat pasar sebelum ‘ngopi,” kata kakak sepupu yang mengajak jalan ke Kintamani siang itu. Kami memang berjalan tanpa rencana ke Kintamani. Dari rumah di Jimbaran, kami hanya hendak mampir ke vila sebentar dengan lebih dulu menikmati Bebek Krispi Dedari di Taman Dedari. Setelah perut terisi penuh, terpikir untuk melengkapi hari itu dengan menyesap secangkir kopi Bali sebelum besok pagi-pagi saya terbang ke Jakarta. Begitu ditawari ‘ngopi di Kintamani, saya hayuk aja. Kebetulan juga, saya sudah sangat lama tak berjalan-jalan ke sana. “Next time ke Bali harus tinggal lebih lama lho, Lip. Nanti kita keliling.”

Perjalanan ke Bali tempo hari memanglah serba mendadak. Tak terpikir sama sekali membuat rencana hendak berjalan ke mana selain menghadiri pemakaman paman. Puji Tuhan masih mendapatkan tiket penerbangan pagi di akhir pekan yang sedang ramai karena pelonggaran perjalanan ke Bali di jelang MotoGP Mandalika 2022 lalu. Bersyukur bisa ke[mbali] Bali lagi meski dalam suasana yang berbeda.

akasa kintamani coffee, kafe hits di kintamani, tempat ngopi asyik di kintamani, cafe hits di kintamani
Dok. @akasa_kintamanicoffee

Kami menyasar 2 (dua) kedai kopi untuk membandingkan suasana dan sajian kopinya dengan tujuan utama AKASA Kintamani Coffee karena kakak sepupu tetiba teringat ada keperluan ke sana. Kedai lainnya, dipilih acak dari deretan kafe kekinian di kiri jalan Penelokan yang tak ramai pengunjung. AKASA Kintamani Coffee kami sambangi setelah terlebih dulu ‘ngopi dan ‘nyamil pisang goreng di kedai yang saya lupa namanya. Yang saya ingat, tempatnya asyik. Kami memilih duduk di beranda sehingga bisa menikmati Gunung Batur dan Danau Batur. Salah satu kedai kopi dengan pemandangan terbaik walau americano yang saya pesan biasa saja dan pisang goreng yang kami harapkan muncul polos laiknya pisang goreng kampung; ternyata dibalur coklat dan diberi hiasan selai warna merah yang pucat.

AKASA, nama kedai kopi yang dibuka oleh pasangan Komang Agus Harditya dan Putu Anita pada 2019 ini, diambil dari bahasa Sansekerta yang artinya langit. Dari beranda kedai, pengunjung dapat menikmati Gunung Abang, Gunung Agung, dan Gunung Batur. AKASA Kintamani Coffee menempati bangunan tiga lantai dengan pintu masuk di lantai satu. Ketika memasuki tempat ini, jangan lewatkan untuk melirik ke pintu di kiri. Jika beruntung, kamu akan melihat Putu Anita, pemilik dan founder, yang juga roaster AKASA Kintamani Coffee dengan apronnya, masih turun tangan menggiling dan mengontrol kualitas kopi yang akan disajikan untuk pelanggan mereka.

akasa kintamani coffee, single origin kintamani, akasa coffee bean, cafe hits di kintamani
Quality Control dok. @akasa_kintamanicoffee

Meja yang dilengkapi colokan menjadi sasaran pertama saya ketika melangkah ke dalam AKASA Kintamani Coffee. Ada sesuatu yang harus dikerjakan sehingga perlu membuka laptop yang baterainya sudah megap-megap, butuh booster daya listrik. Bangku-bangku di teras lantai satu sudah ditempati orang lain, kami pun memilih duduk di bangku setengah lingkaran di seberang coffee bar. Bangkunya tepat di belakang beranda dan menghadap keluar sehingga tetap bisa menikmati pemandangan di luar. Karena mulai asyik di depan laptop, saya nunut selera dan pesanan kakak sepupu. Kalau tak salah dia telah lebih dulu memesan V60, jadi ketika ditanyain oleh mas yang menerima pesanan, saya tinggal bilang, “Samain ya, mas!” Di tempat-tempat lain, bisa saja ada sajian sejenis. Yang membedakan, AKASA Kintamani Coffee hanya menyajikan single origin Kintamani pilihan yang berkualitas.

Sasaran berikutnya … toilet! Adanya di basement, jadi mesti turun meniti tangga kayu yang ditata rapi dan landai sehingga aman untuk pijakan kaki duo tante yang sudah sepuh yang menemani kami ‘ngopi siang itu. Di lantai ini juga tersedia bangku untuk duduk. Kata kakak sepupu, bila ingin suasana yang berbeda untuk bergambar, naiklah ke lantai tiga. Karena harus bekerja, saya memilih kembali ke depan laptop dan menunggu pesanan datang.

AKASA Kintamani Coffee
Jl. Penelokan No.777, Kintamani 80652, Bali
Telp. 081 999 559 000
Email: akasakintamanicoffee@gmail.com
Instagram: @akasa_kintamanicoffee
Jam Operasional: pk 06.00 – 19.00

akasa kintamani coffee, akasa coffee bean, cafe hits di kintamani
Dok. @akasa_kintamanicoffee

Lalu, apa keperluan utama mampir ke AKASA Kintamani Coffee? Rupanya kakak sepupu memang berlangganan coffee bean AKASA yang disajikan untuk tamu-tamunya di vila. Hari itu kakak saya membeli beberapa paket House Blend, Honey, dan Natural yang di-roasting langsung oleh Putu Anita. Tak hanya itu, Anita pun yang memberikan bonus 250 gram Akasa Coffee Bean Natural. Beruntunglah saya, bonus itu berpindah tangan dan dibawa pulang ke Jakarta. Nanti bila kembali ke AKASA Kintamani Coffee, gak bawa kerjaan deh agar leluasa merekam sajian dan suasananya. Semoga .. bisa sekalian bertandang ke The Amora Bali Kintamani Restaurant dan semoga AGUA Kintamani Hotel-nya sudah beroperasi sehingga bisa ‘ngopi, makan, dan staycation di tiga tempat dalam manajemen yang sama. Jadi sekali merengkuh dayung, dua tiga gunung didaki #ehh ..

Ngopi di Kintamani sepertinya agenda wajib di itinerary pejalan yang ingin liburan di Bali. Belum lagi tuntutan eksistensi di media sosial tampaknya menjadi salah satu penyulut pejalan WAJIB menyambangi satu dari kafe-kafe hits di Kintamani. Namun, selera lidah tak akan selalu sama ketika merasa satu jenis minuman/makanan kan? Bagi penikmat lebih lagi pecinta kopi; AKASA Kintamani Coffee-lah tempat yang paling ideal untuk menyesap kopi Kintamani, saleum [oli3ve]

Leave a comment